Friday, May 21, 2010

Sjafrie Lepas Jabatan Sekjen Kemhan

(Foto: .presidenri.go.id)

21 Mei 2010, Jakarta -- Letnan Jenderal TNI Sjafrie Sjamsoeddin menyerahkan jabatannya sebagai Sekretaris Jenderal Kementerian Pertahanan kepada Marsekal Madya TNI Eris Heriyanto yang selama ini menjabat sebagai Inspektorat Jenderal Kementerian Pertahanan.

Serah terima jabatan Sekretaris Jenderal dan Inspektorat Jenderal Kementerian Pertahanan itu dipimpin langsung Menteri Pertahanan Purnomo Yusgiantoro di Jakarta, Jumat.

Sementara jabatan Inspektorat Jenderal Kementerian Pertahanan diserahkan Marsekal Madya TNI Eris Heriyanto kepada Laksamana Muda TNI Gunadi yang selama ini menjabat sebagai Dirjen Sarana Pertahanan Kementerian Pertahanan.

"Pergantian dua jabatan eselon I ini berdasarkan Keputusan Presiden Nomor 57/M Tahun 2010," kata Menteri Pertahanan Purnomo Yusgiantoro.

Mennhan mengatakan, serah terima dua jabatan eselon I di lingkungan Kemhan adalah dalam rangka mengoptimalisasikan manajemen pertahanan.

Optimalisasi manajemen pertahanan membutuhkan pengawalan organisasi yang mempunyai kriteria, integritas, dan kredibilitas untuk mendukung produktivitas pertahanan negara.

Ia menambahkan, kedepan Kemenhan akan memulai organisasi baru yang lebih fokus pada sistem pertahanan negara dikelola lebih baik baik dari aspek pertahanan militer maupun nirmiliter.

Purnomo mengatakan jabatan eselon I di lingkungan Kementerian Pertahanan khususnya Sekjen dan Irjen memiliki peran dan kedudukan yang sangat penting dan menentukan.

"Sekjen merupakan administrator untuk mensinkronkan proses kebijakan pertahanan negara oleh Menhan. Sedangkan Irjen sebagai pengawas internal untuk memastikan pelaksanaan pengawasan internal aktif dengan mengikuti proses manajemen mulai tahap perencanaan hingga pengakhiran kegiatan," katanya.

ANTARA News

No comments:

Post a Comment