2 Februari 2009, Lanud Adisutjipto -- Bertempat di Lapangan Apel Skadron Pendidikan (Skadik) 104 Wingdik Terbang Lanud Adisutjipto, Letkol Pnb Erwan Andrian menyerahkan jabatan selaku Komandan Skadik 104 kepada penggantinya Letkol Pnb Wahyu Anggono dalam suatu upacara kemiliteran yang dipimpin langsung oleh Komandan Lanud Adisutjipto, Marsma TNI R Hari Muljono, (Selasa, 2/2). Letkol Pnb Erwan selanjutnya menduduki jabatan sebagai Kapuskodal Koopsau II Makasar, sedangkan Letkol Pnb Wahyu sebelumnya menduduki jabatan sebagai Kastand Evaldik Wingdik Terbang Lanud Adisutjipto. Upacara serah terima jabatan yang diikuti oleh seluruh anggota Skadik 104, Pomau, dan Paskhasau tersebut berjalan dengan tertib, aman dan lancar.
Komandan Lanud Adisutjipto, Marsma TNI R Hari Muljono dalam sambutannya mengatakan bahwa pergantian pejabat di lingkungan TNI AU bertujuan untuk mendayagunkan potensi sumberdaya manusia secara optimal, agar menghasilkan pelaksanaan tugas yang lebih baik lagi, sehingga tugas dan tanggung jawab lembaga dapat dilaksanakan secara maksimal. n personil.
Terkait dengan pelaksanaan tugas pokok Skadik 104, Marsma TNI R Hari Muljono menegaskan bahwa guna mewujudkan pelaksanaan tugas tersebut sangat diperlukan suasana kerja yang kondusif dan kerja sama yang harmonis dengan didukung loyalitas pengabdian yang tinggi serta tanggung jawab yang diwujudkan dalam pelaksanaan tugas sehari-hari.
Hadir pada upacara tersebut Komandan Wingdik Terbang, Kolonel Pnb Nurhadi dan Para Pejabat Lanud Adisutjipto, Pejabat AAU, serta Para Undangan.
Berita Pertahanan dan Keamanan, Industri Militer Indonesia dan Dunia, Wilayah Kedaulatan NKRI serta Berita Militer Negara Sahabat
Monday, February 2, 2009
Letkol Wahyu Danskadik 102 Lanud Adisutjipto
Komandan Lanud Adisutjipto, Marsma TNI R Hari Muljono memeriksa barisan pasukan peserta upacara Sertijab Danskadik 104.
Labels:
TNI AU
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment