INS Kochi sesaat setelah diluncurkan dari Mazagon Docks Ltd. (Foto: PTI)
21 September 2009 -- Angkatan Laut India meluncurkan kapal penjelajah siluman tipe 15 (Project 15-A) INS Kochi oleh istri KASAL India Mrs. Madhulika Verma, Jumat (18/9). INS Kochi kapal kedua dari Project 15-A. INS Kochi diharapkan dioperasikan AL India Agustus 2012. Kapal pertama INS Kolkata yang diluncurkan April 2006 diharapkan dioperasikan AL India Agustus 2011.
Kapal dibangun oleh Mazagon Docks Ltd (MDL) di Mumbai, dirancang oleh Directorate of Naval Design. Bobot kapal 6500 ton, panjang 163 meter dengan kecepatan maksimal 30 knot.
Kapal dilengkapi rudal permukaan - permukaan supersonik BrahMos, rudal permukaan ke udara jarak jauh, empat kanon AK-630 dan satu kanon untuk pertahanan jarak dekat, tabung peluncur torpedo kembar dan peluncur roket anti kapal selam. Kapal dilengkapi sistem radar multi fungsi MFStar serta mampu membawa dua helikopter serbaguna.
MarineBuzz/@info-hankam
No comments:
Post a Comment