MBT T-90. (Foto: fofanov.armor.kiev.ua)
25 Juli 2009 -- Presiden Venezuela Hugo Chavez mengatakan Venezuela akan membeli lebih banyak tank sekurang-kurangnya dua kali lipat dari jumlah yang dimiliki Angkatan Bersenjata Venezuela saat ini, saat wawancara dengan stasiun televisi nasional, Kamis (23/7).
Pemerintah Venezuela merencanakan memperkuat pertahanan Venezuela di darat, laut dan udara.
Pengumuman presiden tidak lama setelah Kolombia negara tetangga Venezuela, menawarkan akomodasi kepada pasukan Amerika Serikat di pangkalan udara dan laut milik AB Kolombia. Menurut Chavez hal ini merupakan ancaman serius keamanan nasional Venezuela.
Angkatan Darat Venezuela memiliki 80 MBT tua buatan Perancis AMX-30 dan beberapa lusin tank ringan buatan Perancis AMX-13C.
Chaves menegaskan Caracas dan Moskow sedang melakukan pembicaraan rencana pembelian MBT T-90 disamping peralatan militer lainnya.
Venezuela telah membelanjakan jutaan dolar untuk memborong senjata buatan Rusia, termasuk pesawat tempur Sukhoi, helikopter dan senapan serbu Kalashnikov antara 2005 - 2007.
RIA Novosti/@info-hankam
No comments:
Post a Comment